√ Kode ICD 10 Hipoglikemia: Penyebab, Gejala & Pengobatan

Kode ICD 10 Hipoglikemia – Di dalam alam dunia medis, sebuah pengetahuan mengenai kode ICD 10 memang wajib dikuasai oleh para dokter, perawat dan tenaga kerja medis lain. Karena kode ICD 10 nantinya berfungsi untuk mengelompokkan setiap jenis penyakit yang ada.

Tidak hanya itu, setiap kode ICD 10 dari seluruh penyakit yang ada di dunia telah ditentukan oleh WHO (World Health Organization). Lalu untuk para tenaga medis Indonesia, seluruh kode ICD 10 telah tercantum di kode Diagnosa BPJS Kesehatan.

Dari banyaknya gangguan kesehatan nantinya akan memiliki kode ICD 10 berbeda satu sama lain. Bahkan dalam satu jenis penyakit atau gangguan kesehatan yang sama, namun letak berbeda juga akan membuat kode ICD 10 berbeda pula.

Nah pada kesempatan kali ini kami akan sajikan kode ICD 10 dari gangguan kesehatan yang ada pada tubuh. Di mana yang akan di bahas adalah kode ICD hipoglikemia. Untuk lebih jelas mengenai kode ICD 10-nya, silakan simak sampai akhir.

Kode ICD 10 Hipoglikemia

Apa Itu Hipoglikemia

Sebelum lanjut ke pembahasan terkait kode ICD-nya, alangkah baik Anda mengetahui dahulu apa sebenarnya gangguan kesehatan bernama hipoglikemia. Tujuannya agar Anda lebih paham dan lebih jelas dengan penyakitnya.

Hipoglikemia adalah kondisi kadar gula dalam darah berada di bawah normal. Selain sering dialami oleh para penderita diabetes, beberapa penyakit lain dan obat-obatan tertentu juga dapat menjadi faktor penyebab kondisi ini.

Peran gula darah / glukosa sangat penting, karena merupakan sumber energi bagi tubuh. Selain didapatkan dari makanan yang mengandung karbohidrat seperti nasi, roti, kentang atau susu. Glukosa juga diproduksi secara alami oleh hati.

Jadi jika kadar gula dalam darah rendah, maka tubuh akan kekurangan energi untuk menjalankan aktivitas. Hipoglikemia terjadi saat kadar gula darah berada di bawah 70 mg/dL, namun hal ini kembali tergantung kondisi pasien.

Mengenai gejala hipoglikemia bisa muncul pada kadar gula darah berbeda-beda. Nantinya hipoglikemia yang terlambat ditangani bisa mengakibatkan penurunan kesadaran, kejang bahkan hingga alami kerusakan permanen pada otak.

Kode ICD 10 HipoglikemiaPenyebab Hipoglikemia

Jika sudah mengetahui apa itu yang dinamakan dengan hipoglikemia di atas, maka selanjutnya mari ke pembahasan utama. Di mana tinggal lanjut ke pembahasan mengenai kode ICD 10 dari gangguan kesehatan bernama hipoglikemia.

KODE DIAGNOSA HYPOLIKEMIAKONDISI MEDIS
E16.0Hipoglikemia tanpa koma karena penggunaan obat
E16.1Hipoglikemia lain
E16.1Hipoglikemia tidak spesifik

Di mana kode ICD hipoglikemia di atas jelas berbeda dengan kode ICD 10 hiperglikemia. Jadi jika menemui kode ICD di atas, Anda perlu memperhatikan dan jangan sampai tertukar kode tersebut.

Penyebab Hipoglikemia

Setelah tahu akan kode ICD 10 di atas, pastinya banyak dari Anda yang bertanya mengenai apa penyebab dari hipoglikemia. Untuk penyebab sendiri terbagi dengan melihat penderita apakah merupakan penderita diabetes atau tidak.

Penderita Diabetes

  • Penggunaan insulin / obat diabetes melebihi dosis dan tidak teratur.
  • Pola makan tidak baik seperti makan terlalu sedikit atau menunda makan.
  • Aktivitas fisik atau olahraga berlebihan, tanpa diimbangi makan cukup.
  • Konsumsi minuman beralkohol berlebihan.

Penderita Bukan Diabetes

  • Kekurangan hormon pengatur keseimbangan gula dalam darah.
  • Kekurangan nutrisi seperti misalnya akibat penyakit anoreksia nervosa.
  • Produksi insulin berlebihan seperti akibat tumor di kelenjar pankreas (insulinoma).

Tidak hanya itu saja, seseorang juga akan berisiko mengalami hipoglikemia jika memiliki beberapa kondisi seperti:

  • Konsumsi obat-obatan tertentu seperti obat penurun gula darah, antimalaria atau antiaritmia.
  • Pernah menjalani operasi pengecilan lambung.
  • Konsumsi minuman beralkohol berlebihan
  • Sedang menderita hepatitis, gangguan ginjal, malaria maupun sepsis.

Gejala Hipoglikemia

Kemudian lanjut mengenai beberapa gejala yang muncul pada gula darah rendah atau hipoglikemia yang dapat muncul secara tiba-tiba dan bervariasi pada tiap penderitanya. Adapun beberapa gejala itu sendiri seperti misalnya:

  • Gangguan penglihatan.
  • Gemetar atau tremor.
  • Jantung berdebar cepat.
  • Kejang-kejang.
  • Keluar keringat dingin.
  • Kesemutan.
  • Mudah lapar.
  • Mudah marah.
  • Penurunan kesadaran.
  • Pucat.
  • Pusing / sakit kepala.
  • Sulit konsentrasi.
  • Tampak bingung dan bertingkah tidak normal.
  • Terasa lelah.

Pengobatan Hipoglikemia

Pengobatan Hipoglikemia

Jika sudah masuk beberapa golongan gejala yang cukup parah dan mengkhawtirkan maka segera untuk konsultasikan ke dokter agar mendapat penanganan. Namun sebelum itu, dokter akan diagnosis dahulu seperti lakukan tes gula darah, CT scan atau MRI.

Baru setelah itu dokter akan lanjut memberi penanganan atau cara mengatasinya. Disarankan bagi penderita hipoglikemia yang masih sadar, segera berikan permen atau minuman manis dan periksa kadar gula darahnya 15 menit setelahnya.

Selanjutnya jika masih di bawah 70 mg/dL, berikan lagi makanan atau minuman manis lalu periksa kembali kadar gula darahnya. Namun jika gejala tidak membaik juga maka dokter akan segera infus cairan glukosa dan memberikan obat-obatan sesuai dosis.

Pencegahan Hipoglikemia

Setelah mengetahui kode ICD 10, penyebab, gejala dan pengobatan dari hipoglikemia di atas maka selanjutnya Anda tinggal mengetahui beberapa pencegahan yang harus dilakukan guna terhindar dari hipoglikemia. Adapun beberapa pencegahan itu sendiri seperti:

  • Cek kadar gula darah berkala dan waspadai gejala hipoglikemia guna cepat ditangani.
  • Hindari atau hentikan konsumsi minuman beralkohol.
  • Konsumsi camilan mengandung karbohidrat sebelum tidur guna cegah gula darah turun terlalu rendah.
  • Konsumsi makanan bergizi lengkap dan seimbang secara teratur.
  • Konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat sebelum melakukan olahraga ringan guna mengurangi risiko hipoglikemia.
  • Lakukan pemeriksaan atau kontrol rutin ke dokter.
  • Minum obat pengontrol gula darah teratur sesuai dosis.
  • Selalu bawa cemilan atau minuman manis.

Itu saja kiranya pembahasan terkait kode ICD 10 hipoglikemia lengkap dengan informasi terkait lain yang dapat kodebpjs.com sampaikan. Semoga dengan adanya informasi di atas bisa bermanfaat untuk semua yang membutuhkan.