√ Kode ICD 10 Hepatoma: Penyebab, Gejala & pengobatan

Kode ICD 10 Hepatoma – Saat seorang tenaga medis atau dokter melakukan diagnosis terhadap pasien, maka nantinya akan dituntut untuk bisa membuat laporan terkait penyakit atau gangguan kesehatan beserta penanganan yang nantinya dilakukan.

Pada laporan tersebut nantinya dokter akan menggunakan kode ICD 10 atau kode diagnosa kesehatan sebagai klasifikasi pengodean penyakit yang diderita oleh pasien. Di mana jenis penyakit ini telah teridentifikasi dan memiliki kode ICD berbeda satu sama lain.

Tentu saja dengan banyaknya penyakit yang ada menjadikan tenaga medis atau Anda perlu mengetahui dengan jelas setiap kode ICD 10-nya. Dengan banyaknya kode ICD tersebut tentu tidak semua kode ICD 10 bisa teringat atau di hafal secara keseluruhan.

Nah dengan begitu, pada pembahasan kali ini kodebpjs.com akan sajikan informasi terkait salah satu kode ICD 10 dari penyakit bernama hepatoma. Dan untuk lebih jelas mengenai kode ICD dan informasi terkait lainnya bisa simak di bawah ini sampai akhir.

Kode ICD 10 Hepatoma

Apa Itu Hepatoma

Namun sebelum lanjut ke pembahasan terkait kode ICD tersebut, alangkah baiknya Anda mengetahui apa itu sebenarnya penyakit Hepatoma. Di mana hepatoma adalah jenis kanker hati yang juga dikenal sebagai hepatokarsinoma atau karsinoma hepatoseluler.

Di mana kanker ini terjadi saat sel hati mengalami pertumbuhan abnormal yang tidak terkontrol dan kemudian menyerang sel-sel di jaringan sehat lainnya. Hepatoma merupakan kanker yang awalnya muncul dari organ hati terlebih dahulu.

Kode ICD 10 Hepatoma

Lalu untuk kode ICD atau kode diagnosa penyakit hati bernama hepatoma ini adalah C22.0. Ini jelas berbeda dengan kode ICD fatty liver atau gangguan kesehatan pada hari lainnya. Jadi perlu dipahami atas kode ICD atau kode diagnosa tersebut.

Penyebab Hepatoma

Penyebab Hepatoma

Lalu apa penyebab seorang terindikasi alami hepatoma? Hingga kini, belum diketahui secara pasti apa yang menjadikan penyebab itu hepatoma terjadi. Dalam hal ini, ada beberapa orang yang akan lebih berisiko alami kanker ini, diantara lainnya seperti:

  • Alami paparan senyawa aflatoksin berlebihan.
  • Memiliki riwayat penyakit hati bawaan.
  • Obesitas atau berat badan berlebih.
  • Penderita diabetes.
  • Penderita hemakromatosis atau kelebihan penyimpanan zat besi pada hati dan organ lain.
  • Penderita hepatitis B maupun C.
  • Penderita mengkonsumsi obat-obatan steroid anabolik dalam jangka panjang.
  • Penderita merupakan pecandu alkohol.
  • Penderita sirosis.

Gejala Hepatoma

Sedangkan untuk gejala atau ciri-ciri yang muncul pada penderita hepatoma cukup berbeda sesuai dengan kondisi kanker harinya. Namun ditahap awal, Anda mungkin tidak merasakan gejala apa pun, namun saat kanker terus berkembang maka akan merasakan gejala seperti:

  • Ada benjolan diperut bagian atas.
  • Bagian perut bagian atas terasa agak berat.
  • Demam atau badan panas.
  • Feses berwarna pucat seperti berkapur
  • Kulit dan mata kuning.
  • Mengalami kehilangan nafsu makan dan perasaan kenyang.
  • Merasa kelelahan.
  • Penurunan berat badan tidak wajar.
  • Terasa kembung, begah atau bengkak diperut.
  • Terasa mual-mual dan muntah.
  • Terasa nyeri dibagian kanan atas perut.
  • Urine yang keluar berwarna gelap.

Di mana gejala atau ciri-ciri tersebut mungkin tidak seluruhnya dirasakan oleh penderita hepatoma. Ada beberapa gejala hepatoma yang terjadi hanyalah kombinasi dari sebagian gejala tersebut.

Pengobatan Hepatoma

Pengobatan Hepatoma

Jika sudah alami beberapa gejala tersebut, silakan langsung konsultasikan ke dokter untuk segera dilakukan diagnosis. Di mana dokter akan mendiagnosis dengan beberapa langkah seperti pemeriksaan darah, bispsi hati, laparoskopi, dan pencitraan dengan USG, CT scan, atau MRI.

Setelah lakukan hal itu, dokter selanjutnya akan memberi penanganan atau pengobatan. Lantas apa saja pengobatan hepatoma yang dilakukan dokter sebagai bentuk penyembuhan? Ini dia beberapa pengobatan yang biasanya dilakukan oleh dokter:

  • Imunoterapi atau terapi menggunakan obat-obatan untuk mengatur sistem imun tubuh supaya dapat membunuh sel kanker.
  • Injeksi alkohol yang merupakan metode pengobatan ini dilakukan dengan cara menginjeksi alkohol (etanol) ke dalam tumor.
  • Kemoterapi atau terapi pemberian obat-obatan kemo yang dikombinasikan dengan obat lain untuk mengatasi kanker hati
  • Melakukan tindak operasi.
  • Terapi radiasi terhadap hepatoma.
  • Terapi tertarget.
  • Transplantasi hati.

Pencegahan Hepatoma

Lalu bagaimana untuk pencegahan hepatoma atau kanker hati? Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk mencegeh penyakit ini terjadi pada Anda, diantara lain pencegahan tersebut seperti misalnya:

  • Lakukan hubungan intim yang aman.
  • Mengurangi konsumsi minuman beralkohol.
  • Menjauhi NAPZA, terutama dalam bentuk suntik.
  • Selalu menggunakan alat pelindung diri saat terpapar bahan kimia.
  • Sudah mendapatkan vaksin hepatitis B.
  • Tetap menjaga berat badan tetap ideal.

Demikian kiranya pembahasan kode ICD 10 beserta informasi terkait lain dari penyakit bernama hepatoma yang dapat kodebpjs.com sajikan. Semoga dengan adanya pembahasan kode ICD 10 ini bisa bermanfaat dan berguna bagi semua yang membutuhkan.